Senin, 19 Februari 2024 prodi PGMI memfasilitasi pengembangan diri mahasiswa PGMI semester 6 untuk memberikan keterampilan dalam bidang membatik dengan menghadirkan narasumber yang memiliki kompetensi dalam bidang membatik. Melalui kuliah tamu pada matakuliah senibudaya dan keterampilan dengan narasumber M. Ali Muchlison, S.T., owner Lesoeng Batik Ponorogo diharapkan akan memberikan wawasan baru secara komprehensif terkait dengan seni membatik yang nantinya akan menumbuhkan jiwa usaha yang bisa dikembangkan oleh mahasiswa PGMI.

Kuliah tamu yang dilakukan pada matakuliah senibudaya dan keterampilan merupakan salah satu wujud kerjasama yang dilakukan antara prodi PGMI FTIK IAIN Ponorogo dengan Lesoeng Batik Ponorogo. Melalui kerjasama yang dilakukan memiliki kebermanfaatan bagi mahasiswa PGMI yaitu untuk mengembangkan keterampilan dalam seni membatik dan menumbuhkan jiwa wirausaha sesuai dengan visi misi PGMI.

kuliah tamu seni membatik
Narasumber Kuliah Tamu M. Ali Muchlison, S.T

https://www.instagram.com/p/C3j9ljGP4Fp/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiNWFlZA==